BumdesDesa

Berniat Bangun Kampung Wisata Sawah, Camat Hinai Kunjungi Pematang Johar : PADES Perbulan Capai 200 Juta

LANGKATPEDIA.COM (SERGEI) : Setelah mengunjungi desa wisata tani Melati II Kec. Perbaungan Kab. Serdang Bedagai, Muhammad Nawawi selaku Camat Hinai melanjutkan perjalanan studinya ke Deli Serdang bersama para kepala desa se Kecamatan Hinai menuju Kampung Wisata Sawah yang terletak di jalan Johar Raya desa Pematang Johar Kecamatan Labuhan Deli Kab. Deli Serdang.

“Konsep kampung wisata sawah yang terdapat di desa Pematang Johar Labuhan Deli ini sangat bagus dan terbukti bahwa PADesnya perbulan menghasilkan sampai 200 juta”, ujar Muhammad Nawawi, S.STP, M.SP selaku Camat Hinai pada Sabtu (08/02/2020).

Kampung wisata sawah ini sudah diresmikan oleh Wakil Gubernur Sumatera Utara Musa Rajekhshah pada minggu yang lalu. Pemandangan hijau di lahan seluas ratusan hektar ini memberikan kesejukan, menyegarkan pikiran dan tentunya rasa takjub. Kampung wisata sawah ini dapat menciptakan ruang rekreasi positif maupun sebagai pengingat untuk melestarikan alam.

“Kalau seluruh desa bersepakat membentuk Bumdes bersama Se Kecamatan Hinai dengan pembiayaan dana desa, maka kampung wisata sawah akan dapat segera kita wujudkan yang rencananya akan dibangun di desa Sukajadi yang lokasinya berdekatan dengan SPN Hinai”, lanjutnya lagi menjelaskan. Nawi berkeyakinan bahwa jika kampung wisata sawah itu berhasil di bangun di Sukajadi yang juga berdekatan dengan SPN Hinai, maka PADes akan meningkat serta pertumbuhan ekonomi bagi masyarakat sekitar akan berdampak lebih baik lagi.

“Hal ini tentunya harus didukung oleh seluruh elemen masyarakat baik pemerintah desa maupun masyarakat didesa itu sendiri agar Hinai mampu memiliki destinasi wisata yang menjadi tujuan wisatawan lokal maupun mancanegara”, sambungnya. “Sebab di Hinai sudah memiliki berbagai potensi, baik dari alamnya, di desa Sukajadi sudah memiliki hamparan sawah yang cukup luas, selain itu pula didukung oleh potensi kuliner dan kerajinan tangan yang dapat menjadi souvenir dalam mendukung kampung wisata sawah tersebut dapat berkembang menjadi salah satu objek wisata unggulan dimasa mendatang”, ucapnya mengakhiri. (Gus)

Tags
Show More
Back to top button
Close
Close